harianmerdekanews.com – Seringkali kita mendengar tentang perbandingan antara jurusan IPA dan IPS yang dimana para anak IPS sering dianggap sebelah mata dan kurang mendapatkan perhatian. Namun pada kenyataannya jurusan soshum ini juga tidak kalah menjanjikan dibandingkan dengan jurusan saintek yang dimana para lulusan ini juga sangat dibutuhkan berbagai perusahaan yang memerlukan keahlian dari jurusan ini. Namun mendapatkan pendidikan menengah atas saja kuranglah cukup karena kamu tetap harus melanjutkan pendidikan keperguruan tinggi untuk bisa memantapkan masa depan dan mendapatkan prospek kerja terbaik nantinya. Nah kali ini kami akan memberikan beberapa rekomendasi jurusan kuliah paling tepat bagi anak IPS yang bisa menjadi bahan pertimbangan bagi kamu nantinya yang akan melanjutkan pendidikan keperguruan tinggi. Berikut ini rekomendasinya yang sudah kami rangkum dari berbagai sumber terpercaya.
Jurusan Kuliah Bidang Ilmu Sosial dan Politik
Anak IPS pasti akan sangat akrab dengan kata atau istilah sosial. Sangkin akrabnya, salah satu bidang kuliah paling populer adalah Ilmu Sosial dan Politik. Nyatanya, saat ini ada banyak sekali orang-orang hebat yang bekerja di bagian sosial dan politik. Jurusan yang berpeluang besar dan menjanjikan bagi anak IPA di bidang ilmu sosial dan politik ada apa saja ya?
Baca Juga : Negara Terbaik Untuk Melanjutkan Kuliah di Luar Negeri
Hubungan Internasional
Kata internasional artinya akan menghubungkan para mahasiswa dengan wilayah luar negeri. Ada berbagai disiplin ilmu yang bisa ditemukan dan uniknya jurusan kuliah ini menjadi incaran terbanyak oleh anak IPS. Prospek kerja dari Hubungan Internasional yaitu staf kedutaan, dosen, konsultan, politikus, staf PBB, dan reporter.
Ilmu Komunikasi
Pasti sering melihat reporter, humas, sampai sutradara film dan bingung mereka lulusan dari jurusan apa? Anak IPS cocok banget nih memilih jurusan Ilmu Komunikasi jika ingin bekerja di beberapa bidang tersebut. Nyatanya, peminat jurusan kuliah ini terbilang besar dengan daya tampung yang kecil. Lulusannya akan sangat menjanjikan, karena prospek kerjanya juga bisa sebagai penyiar radio dan jurnalis.
Kamu bisa mendapatkan lebih banyak informasi menarik lainnya seputar dunia pendidikan paling update dan terpercaya baik dari dalam maupun luar negeri hanya di https://www.harianmerdekanews.com/ .
Hukum
Melihat tingginya kepopularitasan seorang pengacara kondang di Indonesia, tak heran jika banyak anak IPS juga terpanggil hatinya untuk menjadi seorang pengacara. Yap! Agar bisa menjadi pengacara, maka harus lulus dari kuliah Hukum terlebih dahulu. Banyak ilmu yang akan dibahas disini, itu berarti anak jurusan Hukum harus rela begadang. Tapi jangan khawatir, prospek kerjanya bisa menjadi notaris, hakim, pengacara, legal officer, dan politikus.
Bidang Ekonomi dan Bisnis
Program studi ekonomi dan bisnis juga menjadi pilihan terbaik para anak IPA khususnya perempuan. Mengapa demikian? Jurusan-jurusan didalamnya terbilang dipenuhi oleh para perempuan. Tapi, bukan berarti tidak bisa dicoba oleh laki-laki. Apa saja jurusan terbaik yang menjanjikan dengan prospek kerjanya?
Akuntansi
Jurusan pertama yang sangat populer di kalangan anak IPS adalah akuntasi dan tentu sangat ketat persaingannya. Daya tampung untuk jurusan kuliah ini saja di UI hanya 60 kursi dengan jumlah pendaftar sebanyak 2.307 orang. Bisa menjadi lulusan dari Akuntansi akan memiliki prospek kerja seperti Auditor, Akuntan, dan Konsultan. Bahkan pencapaian yang besar jika masuk ke perusahaan terkenal.
Itulah dia beberapa rekomendasi jurusan kuliah paling tepat dan terbaik yang bisa dipilih bagi para anak IPS yang mungkin masih bingung dalam menentukan jurusan kuliah ketika akan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Semoga dengan adanya artikel kali ini bisa memberikan informasi baru dan bermanfaat seputar dunia pendidikan paling update dan terpercaya.